Lukisan Wajah Orang Buton di Museum Nasional Jakarta

SAAT berkunjung ke Museum Nasional atau kerap disebut Museum Gajah, saya melihat peta besar Indonesia. Di tepi peta itu, berjejer lukisan wajah dengan pakaian adat tertentu yang merupakan representasi banyak etnis di Indonesia. Biasanya, kalau melihat lukisan seperti ini, saya selalu abaikan. Tapi entah kenapa, tiba-tiba saya tertarik karena melihat raut wajah dan pakaian adat khas Muna, Buton, dan Bugis. Saya lalu berusaha mendekat dan memotretnya dari dekat. Sayang sekali karena wajah orang Muna tidak sempat saya ambil dari jarak dekat.


Saya bangga melihat gambar itu. Saya serasa melihat diri saya. Meskipun saya berasal dari etnis kecil yang tak begitu benderang dalam sejarah negeri ini, namun saya melihat representasi diri saya di bingkai besar suku bangsa di Museum nasional itu. Saya menemukan noktah kecil yang merupakan potret diri di museum megah itu.(*)

0 komentar:

Posting Komentar